Sabtu, 09 Februari 2013

Tips menggunakan Alas bedak (foundation)

Tips menggunakan Alas bedak (foundation)
Sekali-sekali kita harus berterimakasih pada foundation atau alas bedak.
Alas bedak adalah salah satu solusi yang tersedia untuk mengoreksi warna kulit dan menyamarkan jerawat atau bekas jerawat..

MENGGUNAKAN FOUNDATION
Untuk memberi kesan kulit lebih halus nan lembut, bersihkan wajah terlebih dahulu. Lalu keringkan dan gunakan moisturizer ringan yang menyerap di kulit dengan cepat.
Aplikasikan foundation menggunakan spons basah hingga rata. Anda dapat menggunakan jari, asalkan jari Anda bersih. Hal ini bisa membantu membuat make up terlihat lebih alami. Kalau perlu, gunakan lagi foundation sebagai pelapis kedua setelah lapisan foundation pertama. Akhiri dengan menggunakan bedak tabur.

Jika Anda menggunakan concealer sebagai langkah tambahan untuk menutup noda/bintik hitam, gunakan setelah penggunaan foundation dan sebelum menggunakan bedak tabur. Tidak bisa dipungkiri, foundation terkadang kurang menutupi kekurangan wajah. Saat ini, banyak produk kosmetika yang memiliki fungsi utama menutupi noda di wajah. Apapun merek yang Anda pilih, jenis waterproof atau anti air adalah pilihan ideal. Tidak hanya cocok dipakai di musim hujan, juga bisa dipakai saat cuaca panas dan lembab.
Triknya adalah memilih shading yang mendekati warna kulit. Kalau kulit Anda lebih gelap ketika musim panas, Anda butuh shading berwarna gelap. Jangan ragu mencampur warna sambil mencari paduan terbaik bagi wajah Anda.

HIDUNG BESAR
Kesan hidung “langsing" bisa didapat dengan menggunakan blush on ( pewarna pipi) berwarna matte atau coklat muda dan emas. Gunakan di bagian samping hidung. Dengan menambahkan eye shadow putih akan menonjolkan bagian tengah hidung sehingga terkesan lebih mancung.

WAJAH BULAT DAN LEBAR
Jika Anda ingin wajah terlihat lebih ramping, gunakan pewarna pipi warna gelap atau bedak keemasan untuk dijadikan shading pada bagian wajah dan garis rahang. Warna matte akan terlihat lebih alami dan memberi kesan tegas pada wajah dan mengurangi efek kerut di wajah. Untuk menonjolkan tulang pipi dilakukan dengan menggunakan shading bedak wajah yang warnanya 4x lebih gelap dari warna kulit asli. Aplikasikan di bawah tulang pipi.

JENIS-JENIS FOUNDATION
Ada 3 bentuk utama foundation, yaitu cream, cair dan bedak padat. Dengan pemilihan foundation yang tepat untuk pemakaian harian akan membuat kulit wajah tampak lebih cantik berseri dan alami asalkan terasa nyaman di kulit sepanjang hari dan tidak menimbulkan banyak masalah.
Saat memilih foundation, perhatikan kondisi kulit wajah. Kalau kulit wajah berminyak, jangan gunakan foundation bentuk cream. Untuk kulit berjerawat sebaiknya hindari foundation bentuk cream dan padat. Foundation ini lebih cocok untuk kulit bersisik dan kering.
Tren kosmetika yang menonjolkan kecantikan kulit alami, membuat pemakaian foundation dan bedak hanya di bagian tertentu saja.
Biasanya yang memerlukan sentuhan foundation dan bedak adalah bagian T wajah (dahi, hidung, dan dagu). Oleskan foundation di bagian ini dan ratakan bagian lain pada wajah menggunakan kuas atau puff.

Aplikasi teknologi nano dari Jerman pada Air Bidadari VERDA mist adalah terobosan baru di bidang produk perawatan wajah, sehingga Air Bidadari VERDA mist mampu mengembalikan kemampuan sel-sel kulit wajah untuk meregenerasi sel-sel kulit, meningkatkan penyerapan nutrisi kulit, dan melepaskan ikatan radikal bebas pada kulit wajah.

Kalau tidak mau repot dan ribet menggunakan alas bedak, Air Bidadari VERDA mist bisa digunakan sebagai pelembab dan alas bedak.
Caranya :
Semprotkan Air Bidadari VERDA mist hingga rata di wajah, lalu biarkan beberapa saat.
Setelah agak mengering (masih agak2 basah gitu...), baru deh gunakan bedak (jenis two way cake mungkin lebih cocok) atau kosmetik yang biasa Anda gunakan.
Dengan cara seperti ini, penyerapan kandungan nutrisi kulit yang ada di dalam bedak atau kosmetik Anda akan menjadi jauh lebih baik, dan Andapun bisa menghemat penggunaan kosmetik.


Baca juga:
menghindari jerawat dan teman-temannya 
Tips menghindari jerawat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar